NILAI-NILAI AN PNUP

Tata Nilai dan budaya kerja Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) mengacu pada Peraturan Direktur nomor 2 tahun 2022 tentang tata nilai, budaya kerja, dan etika kerja aparatur sipil negara. PNUP perlu berpegang pada nilai-nilai organisasi yang diturunkan dari nilai-nilai kearifan lokal dan universal yang dirangkum menjadi PNUP “MACCAKIā€¯. Nilai-nilai ini harus dimiliki dan tercermin dari sikap sivitas akademika (Dosen dan Mahasiswa) dan Tenaga Kependidikan, di lingkungan PNUP (Pasal 1). Arti singkatan atau kepanjangan dari MACCAKI adalah Mandiri, Amanah, Cerdas, Cekatan, Akuntabel, Kolaboratif, Inovatif.

Adapun penjelasannya adalah sebagai berikut:

Mandiri : Mampu mengatur, mengambil keputusan dan bertanggung jawab.

Amanah : Kemampuan dan integritas dalam mengemban setiap tugas yang menjadi tanggung jawabnya.

Cerdas : Tajam berfikir, cepat memahami keadaan, tidak terpaku pada teori (aplikatif) konsep serta penerapannya

Cekatan : Cepat dan mahir melakukan sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya

Akuntabel : Dapat menunjukkan kegiatan yang dilaksanakan dan dapat di pertanggungjawabkan

Kolaboratif : Mampu bekerja sama, berinterkasi, dengan elemen yang terkait baik individu, lembaga atau pihak-pihak yang terlibat secara langsung dan tidak langsung yang menerima akibat dan manfaat dari suatu kegiatan

Inovatif : Mampu melakukan proses dan hasil pengembangan atau sistem yang baru